INSPEKTORAT KABUPATEN BOGOR



HAKORDIA

Salah satu momen penting dalam perjuangan global melawan korupsi adalah peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (HAKORDIA) yang jatuh setiap tanggal 9 Desember. Tujuan dari peringatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai dampak negatif korupsi dan menekankan pentingnya keterlibatan seluruh pihak dalam usaha pemberantasannya.

Tema peringatan Hakordia Tahun 2025 adalah "Satukan Aksi, Basmi Korupsi!" Tema ini mencerminkan ajakan kepada seluruh elemen bangsa untuk bersatu padu dalam memberantas korupsi. Melalui tema ini, diharapkan semakin kuat komitmen dan partisipasi aktif masyarakat dalam mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan berintegritas demi tercapainya tujuan Pembangunan Nasional.


KERTAS-Kelas Integritas

Kelas Integritas (KERTAS) adalah kegiatan pelatihan dan pembelajaran publik yang diselenggarakan secara terbuka bagi masyarakat, ASN, perangkat desa, pelajar, maupun komunitas, guna memperkuat nilai-nilai integritas, akuntabilitas, transparansi, dan tanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. Kelas ini merupakan wahana edukasi non-formal yang memadukan pembekalan materi, diskusi, studi kasus, dan simulasi, dengan tujuan membangun perilaku berintegritas dan memperkuat budaya antikorupsi secara berkelanjutan.

Tujuan

Kegiatan ini bertujuan untuk:
  1. Memberikan pemahaman tentang pentingnya nilai integritas dalam kehidupan pribadi dan profesi.
  2. Menumbuhkan kesadaran terhadap dampak korupsi dan perilaku tidak berintegritas.
  3. Mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam upaya pencegahan korupsi.
  4. Membentuk jejaring dan komunitas pegiat integritas di lingkungan kerja, pendidikan, dan masyarakat.
  5. Menghasilkan “Duta Integritas” yang dapat menjadi teladan dan penggerak perubahan.

Bentuk Kegiatan:

  1. Sesi Pembekalan: Materi tentang nilai-nilai integritas dan antikorupsi
  2. Diskusi Interaktif: Pertukaran pengalaman dan studi kasus perilaku integritas.
  3. Simulasi dan Roleplay: Latihan penerapan nilai integritas dalam situasi nyata.
  4. Penetapan Duta Integritas: Peserta terbaik dipilih menjadi agen perubahan di lingkungan masing-masing.

Peserta

Peserta pelatihan terbuka untuk masyarakat umum, meliputi:
  1. Aparatur Sipil Negara (ASN)
  2. Pegawai BUMD/BUMN
  3. Perangkat Desa
  4. Mahasiswa/Pelajar
  5. Pegiat komunitas, LSM, dan masyarakat umum yang memiliki kepedulian terhadap nilai-nilai integritas dan antikorupsi.

Hasil yang Diharapkan:

  1. Meningkatnya pengetahuan dan kesadaran peserta terhadap nilai-nilai integritas.
  2. Terbentuknya jejaring alumni Kelas Integritas sebagai komunitas penggerak antikorupsi.
  3. Tumbuhnya budaya jujur, disiplin, tanggung jawab, dan kepedulian sosial di masyarakat.
  4. Terwujudnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam gerakan pencegahan korupsi.

Ketentuan Kegiatan

  1. Peserta wajib hadir tepat waktu dan mengikuti seluruh sesi pelatihan.
  2. Peserta yang memenuhi kriteria kelulusan akan memperoleh:
    1. Materi Kelas Integritas, dan
    2. e-Sertifikat.
  3. Penilaian peserta didasarkan pada:
    1. Kehadiran,
    2. Partisipasi aktif dalam diskusi dan simulasi,
    3. Hasil Pre-test dan Post-test.

Fasilitas Peserta

  1. Modul pelatihan
  2. Sertifikat
  3. Akses ke komunitas alumni Kelas Integritas

Periode Pelaksanaan:

#TanggalKegiatan
a.10 – 20 November 2025Pendaftaran Peserta
b.24 – 25 November 2025pengecekan Peserta oleh Panitia
c.26 - 27 November 2025Pembelajaran di kelas
d.17 Desember 2025Pemberian Apresiasi kepada Peserta Terbaik pada acara Puncak Hakordia Kabupaten Bogor

Jadwal Kelas:

Rabu, 26 November 2025

#WaktuMetodeNarasumber / Fasilitator
a.09.00 – 09.15 WIBRegistrasi Peserta & Ice BreakingInteraktifPanitia
b.09.15 – 09.30 WIBPembukaan Acara & SambutanSeremonialInspektur
c.09.30 – 09.45 WIBPre TEST-Panitia
d.09.45 – 10.45 WIBMateri 1: Pengetahuan dan Nilai Dasar AntikorupsiCeramah interaktif & diskusiSiti Nurlaelah, S.AP, M.M, FRMP
e.10.45 – 11.45 WIBMateri 2: Membangun Budaya Integritas di Lingkungan Kerja, Sekolah, dan MasyarakatCeramah interaktif & diskusiNeneng Hendriyani, S. Pd., M. Pd.
f.11.45 – 13.00 WIBIstirahat & Salat Zuhur--
g.13.00 – 14.00 WIBMateri 3: Etika Birokrasi dan Penguatan Budaya Organisasi BerintegritasCeramah interaktif & diskusiDr. Teja Primawati Utami, S.TP., M.M
h.14.00 – 14.45 WIBMateri 4: Celah Korupsi dalam PBJ PemerintahCeramah interaktif & diskusiDr. Yanuar Wijayanto, S.Pd M.T. CPEC CT CCMs CTNLP
i.14.45 – 15.00 WIBPenutup Hari Pertama & Evaluasi SingkatReview bersamaModerator

Kamis, 27 November 2025

#WaktuMetodeNarasumber / Fasilitator
a.09.00 – 09.30 WIBReview Materi Hari PertamaTanya jawabFasilitator
b.09.30 – 10.30 WIBMateri 5: Dampak Korupsi terhadap Kehidupan Sosial dan Pembangunan DaerahCeramah interaktif & diskusiMuhammad Sahlan Ramadhan Solichin S.H., M.H
c.10.30 – 10.45 WIBBreak--
d.10.45 – 11.45 WIBMateri 6: Integritas dalam Pelayanan PublikCeramah interaktif & diskusiKukuh Fadli Prasetyo, S.H., S.E., M.H
e.12.00 – 13.00 WIBIstirahat & Salat Zuhur--
f.13.00 – 14.00 WIBMateri 7: Gratifikasi, Benturan Kepentingan, dan Penyalahgunaan WewenangCeramah interaktif & diskusiMohamad Nurjen, S.E, S.H, MM, Ak, ACPA, CFrA, CMED, CRMO
g.14.00 – 14.45 WIBMateri 8: Agen Perubahan (Agent of Change) AntikorupsiCeramah interaktif & diskusiKPK
h.14.45 – 15.00 WIBPost TEST-Panitia
h.15.00 – 15.15 WIBPengumuman Peserta Terbaik dan Penutupan kelasSeremonialPanitia
  • Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Panitia Hakordia 2025 melalui Whatsapp di 082124570089.



  • Apresiasi

    Pada rangkaian kegiatan Hakordia 2025, Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Inspektorat memberikan apresiasi kepada beberapa pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan antikorupsi di tahun 2025, diantaranya ASN Anti Gratifikasi, Penyuluh Antikorupsi, Pemenang Lomba Hakordia dan sebagainya.


    Kegiatan HAKORDIA 2025 Kabupaten Bogor: Lomba Video Kreatif | Kelas Integritas


    Follow akun IG kami di @inspektoratkabbogor Website: https://inspektorat.bogorkab.go.id

    Copyright © Inspektorat Kabupaten Bogor, 2025.